Header Ads

Sempat Dusir dari Masjid At-Tin, Djarot Bandingkan Dirinya dengan Rasulullah saw







Calon Wakil Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat membandingkan pengalaman yang didapatnya saat hadir dalam acara Peringatan ke-51 Supersemar dan Haul Presiden Soeharto di  Masjid At-Tin, TMII, Sabtu (11/3) lalu dengan Rasulullah saw. Menurutnya, pengusiran yang sempat dialaminya meski akhirnya bisa masuk,  tidak seberapa dibandingkan dengan yang dialami Nabi Muhammad saw.

"Apa yang saya terima itu kecil, nggak ada apa-apanya dibandingkan yang dicontohkan oleh Rasul," kata Djaro di daerah Grogol Utara, Jakarta, Minggu (12/3) seperti dilansir tribunnews.com

Djarot pun menyadari sebagai manusia harus memperbaiki akhlak dirinya terlebih dahulu. Hal itu merupakan pelajaran yang ia ambil dari Rasul.




"Karena itulah kita ingin meneladani ajaran Rasul untuk memperbaiki, menyempurnakan akhlak kita semua," kata Djarot.

Banyak pihak menilai langkah Djarot memenuhi undangan ke acara tersebut adalah langkah panik karena sudah kehilangan dukungan suara umat Islam. (Baca: Djarot Datang ke Masjid At-Tin, Pengamat Paramadina: Itu Panik)

Disisi lain, perlakuan kepada Djarot dianggap wajar karena umat sudah geram terhadap masih bebasnya Ahok walau sudah berstatus terdakwa penistaan agama. Padahal jelas, Djarot merupakan calon wakil pendamping Ahok. (Wyn/Wajada)






Diberdayakan oleh Blogger.