Nusron Akhirnya Tanggapi Hujatan Ahok kepada KH Ma'ruf Amin, Komentarnya Sungguh Tak Terduga
Nusron Wahid ikut menanggapi kasus pelecehan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dalam persidangan kepada Ketum MUI KH Ma'ruf Amin. Menurutnya masalah ini tidak perlu diperpanjang karena kedua pihak sudah saling maaf memaafkan.
"Pak Ahok sudah minta maaf. KH Ma'ruf Amin sudah memaafkan. Antara yang bermasalah sudah saling memaafkan, ya sudah Alhamdulillah ya. Artinya masalah selesai," ucapnya di Gedung KPK, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat (3/2/2017) sebagaimana diberitakan detik.com
"Kita berusaha meyakinkan kepada orang supaya letupannya nggak berarti. Karena yang mau kita letupin apa? Yang minta maaf dan memaafkan sudah selesai," katanya lagi.
Tanggapan Nusron Wahid memang banyak ditunggu mengingat ia menjadi sosok pembela Ahok yang kontroversial. Juga karena keberadaannya sebagai mantan Ketua GP Ansor.
Namun berbeda dengan banyak kalangan yang meminta Ahok tetap harus diproses hukum ataupun yang mengecam terkait dengan sikap tak pantasnya kepada KH Ma'ruf Amin, Nusron Wahid justru menganggap soal ini sudah selesai.
Post a Comment